13 Hal yang (Mungkin) tidak Anda Tahu tentang Kucing

1. Salam hidung-ke-hidung antar kucing itu tidak biasa, karena akan membuat kucing dalam posisi yang rentan.

Tetapi bagaimanapun juga, kucing yang mengenal baik kucing lain tetapi telah berpisah beberapa lama akan merasa aman untuk melakukan hal ini. Mereka melakukan ini agar mereka mengetahui darimana saja kucing lainnya berada dan apa yang telah dilakukannya.

2. Mendengkur biasanya menunjukkan kepuasan,
tetapi, mendengkur juga dapat mengindikasikan rasa sakit. Jika Anda tahu kucing Anda baik Anda akan dapat tahu perbedaan dalam sikapnya.


3. Kucing mulai mendengkur saat berumur satu minggu
dan semenjak itu mereka dapat melakukannya terus menerus sebagaimana mereka menghirup dan menghembuskan napas.

4. Kucing yang muda hanya dapat mendengkur dengan 1 nada yang sama,
sedangkan kucing yang lebih tua dapat melakukannya dari 2 hingga 3 nada berbeda.

5. Ilmuwan masih tidak tahu bagaimana tepatnya kucing membuat suara dengkuran tersebut, walaupun beberapa orang percaya bahwa suara tersebut berasal dari sistem kardiovaskular dari tenggorokannya.

6. Kucing tetap mempertahankan suara 'anak kucing' mereka untuk berkomunikasi dengan pemiliknya
Tetapi mereka menggunakan suara 'kucing dewasa' untuk berkomunikasi dengan kucing lainnya.


7. Seperti anjing, kucing dapat sakit dan mati karena memakan coklat.


8. Kucing lebih suka beristirahat daripada tidur.
Tetapi jika cukup rileks untuk memasuki tidur yang pulas, otak kucing akan menghasilkan pola gelombang otak yang sama dengan pola gelombang otak kita yang sedang bermimpi.


9. Kucing berkedip dan menyipitkan mata mereka ketika mereka tidak sengaja melakukan kontak mata.
Untuk berteman dengan kucing asing, berkedip dan berpaling ketika Anda mendapatkan tatapan matanya.


10. Detak nadi seekor kucing antara 160-240 detak per menit, tergantung pada usia kucing (semakin muda dia, semakin cepat detak jantungnya.)

11. Kucing tidak dapat memahami hukuman sebagaimana manusia dapat memahaminya,
mereka harus dipuji dan dihargai untuk perilaku yang diinginkan sebagai gantinya.


12. Memberikan kucing Anda sepotong daging mentah setiap hari untuk dikunyahnya akan menjaga gusi dan gigi kucing tetap dalam kondisi baik.
Daging yang cocok meliputi, unggas, kelinci, atau daging sapi yang tulangnya telah diambil.


13. Jika kucing anda dapat mentoleransi cuaca panas, ini karena nenek moyang kucing dahulu hidup di daerah padang pasir.

Komentar